Wirokrajan merupakan satu kelompok pemuda dan pemudi yang mempunyai kegiatan rutin, kegiatan tersebut terdiri dari kegiatan keagamaan, bakti sosial dan arisan. Pada tanggal 29 Juli 2011 kami berkesampatan untuk mengikuti kegiatan tersebut, kali ini kami melaksanakan program sosialisasi bahaya Narkoba yang dikuti anggota Wirokrajan yang terdiri dari para pemuda dan pemudi desa Blimbing Kidul. Anggota wiro krajan ini terdiri dari para pealajar SMA dan sebagaian para pekerja dengan rentang usia antara 16 samapi 25 tahun. Sosialisasi dilaksanakan dalam bentuk saresehan dan diskusi terbuka dengan didukung media leaflet tentang materi yang disampaikan dan beberpa contoh kasus narkoba yang terjadi. Pelaksanaan program ini berjalan lancar dengan diikuti sekitar 40 peserta.luaran yang diharapkan dari kegiatan ini disamping memberikan pengatahuaan tentang bahaya narkoba, para peserta memiliki motivasi yang tinggi untuk tidak terjerumus kepada masalah Narkoba.
Sesuatu yang dibutuhkan oleh seoarang pemimpin adalah jiwa kepemimpinan, jiwa ini bukan bersifat turunan atau pun kekuatan jiwa ini bsa didapatkan dalam kehidupan sehari-hari yaitu dengan berlatih menjadi seorang pemimpin. Kegiatan kami yang melibatkan para pemuda dan pemudi desa Blimbing kidul salah satunya adalah penyampaian materi kepemimpinan, hal ini dilaksanakan dengan harapan para pemuda dan pemudi sebagai tulang punggung negara mampu mempersiapkan dirinya menjadi para peminpin yang bijak dan baik serta bertanggung jawab. Kegiatan ini dikemas dalam bentuk semi formal dan diikuti kegiatan diskusi dengan didukung pemberian modul terkait materi kepeminpinan kepada para peserta. Kegiatan ini berlangsung selama tiga jam termasuk kegitan rutin karang taruna bersangkutan.
1 komentar:
Hidup Wiro Krajan....ayo tetap sem,angat bersosial menjungjung tinggi nilai-nilai Agama demi kemajuan NUSA dan bangsa..tentunya untuk desa blimbing kidul tercinta.... bangga dengann kalian...be Istiqomah
Posting Komentar